Evaluasi PPKM Darurat, Ali Ihsan: Kurang Efektif

Ketua Fraksi PKB DPRD Kudus Ali Ihsan. Dok. Pribadi for Lingkarjateng.co.id
Ketua Fraksi PKB DPRD Kudus Ali Ihsan. Dok. Pribadi for Lingkarjateng.co.id

PATI, Lingkarjateng.co.id – Ketua Fraksi PKB DPRD Kudus, H. Ali Ihsan menilai, pada Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kurang efektif karena minimnya dukungan dan kepatuhan dari masyarakat.

Ali melihat pada PPKM Darurat beberapa waktu lalu menjadi kurang efektif, karena banyak masyarakat yang masih ngotot untuk bepergian.

“Bagi saya, kurang efektif karena yang bepergian tetap bepergian. Masyarakat masih saja bepergian meski telah ada penyekatan, mereka memilih jalan tikus untuk hindari penyekatan,” ungkapnya kepada LingkarJateng.co.id.

Padahal, menurut Ali, perekonomi masyarakat selama penerapan PPKM jelas mengalami dampak yang kurang baik.

Banyak dari pedagang yang harus menutup lapaknya, karena jalanan sepi akibat penyekatan dan mengakibatkan kehilangan pendapatan selama pemberlakuan PPKM.

Baca Juga:
Harlah PKB, Bagikan Bantuan Sembako Bawa Semangat Aksi Melayani Indonesia

“Akibat peraturan dari PPKM itu para pedagang harus kehilangan pendapatannya untuk sementara waktu,” imbuhnya.

Padahal sebagian masyarakat, lanjuta Ketua Fraksi PKB itu, menggantungkan hidupnya dari hasilnya berjualan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

“Alhamdulillah sekarang sekat di beberapa lokasi sudah di buka. Jadi masyarakat sudah bisa menjalankan roda perekonomiannya kembali,” katanya.

Ali Ihsan juga berharap, agar perekonomian segera pulih seperti sedia kala.

Masyarakat  dapat menjalankan aktifitas ekonominya dengan lancar dan baik, agar dapat mencukupi kebutuhan hidupnya.

“Tentunya, masyarakat bisa beraktiviyas normal kembali,” ucapnya.

Ali Ihsan mengajak semua elemen masyarakat untuk berbenah dan bangkit dari keterpurukan.

Dengan mentaati aturan-aturan yang ada serta menjalankan protokol kesehatan dengan baik, agar tidak mudah tertular.

“Meski demikian, kami juga ingatkan kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan cuci tangan,” pungkas DPRD Kudus itu.

Penulis: Ibnu Muntaha/Koran Lingkarjateng

Editor: Muhammad Nurseha

Exit mobile version