Kader DPC Demokrat Pati Bagikan 800 Bungkus Daging Kurban Bagi Warga Isoman

Salah seorang kader DPC Demokrat Pati tengah membagikan daging kurban kepada warga yang sedang melaksanakan isolasi mandiri. Prie LingkarTV/LINGKARJATENG.CO.ID
Salah seorang kader DPC Demokrat Pati tengah membagikan daging kurban kepada warga yang sedang melaksanakan isolasi mandiri. Prie LingkarTV/LINGKARJATENG.CO.ID

PATI, Lingkarjateng.co.id – DPC Demokrat Pati, membagikan 800 bungkus daging kurban kepada warga yang sedang isolasi mandiri (Isoman) serta masyarakat umum lainnya.

Ketua DPC Demokrat Pati, Joni kurnianto, ST.MMT, mengungkapkan pada Hari Raya Iduladha tahun ini, para kader Demokrat Pati, menyembelih satu ekor sapi dan dua ekor kambing.

Penyembelihan hewan kurban berlangsung pada Rabu (21/7/2021) pagi, di halaman kantor DPC Demokrat Pati.

“Untuk pembagian daging kurban tidak di kantor DPC. Tapi kita bentuk tim yang turun ke desa-desa sekitar kantor DPC untuk membagikan 800 besek daging kurban,” ujar Joni, kepada Lingkarjateng.co.id, via pesan elektronik WhatsApp, Kamis (22/7/2021).

Dalam proses penyembelihan hewan kurban, kata Joni, pihaknya menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

“Kita menerapkan standar prokes yang ketat untuk penyembelihan satu sapi dan dua kambing dengan memakai masker, face shield dan sarung tangan,” kata Wakil Ketua 1 DPRD Pati itu.

Selanjutnya, daging kurban dibagikan kepada warga yang sedang isoman, serta masyarakat yang membutuhkan, terutama yang terdampak PPKM.

Baca Juga:
Percepat Vaksinasi, Pemkot Semarang Punya Strategi Baru “Jemput Bola”

Ia pun berharap, pemberian daging kurban dari kader Demokrat Pati ini, dapat membantu masyarakat yang membutuhkan. Dan juga dapat meningkatkan imun tubuh agar tidak terpapar Covid-19.

“Alhamdulillah semua berjalan lancar dan semoga semua bingkisan besek daging kurban itu sesuai sasaran dan membawa berkah bagi kita semua. Amin,” harapnya.

Selain itu, Joni mengatakan, dalam proses pemotongan hewan kurban dirinya tidak bisa hadir secara langsung karena sedang melakukan Isoman.

Sehingga, proses pemotongan hewan kurban ia wakilkan kepada Kusnandar, selaku bendahara DPC Demokrat Pati.

“Untuk Iduladha 2021 ini memang lain daripada yang lain, karena selain saya dan bu Ina masih isoman, dan mas Nandar selaku bendahara DPC bersama beberapa pengurus DPC Demokrat Pati dan Alex, ketua PAC Pati Kota serta beberapa ketua ranting di sekitar Pati Kota,” pungkasnya.

Penulis : Prie LingkarTV

Editor : M. Rain Daling

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *