Blora Kembali Masuk PPKM Level 3

BLORA, Lingkarjateng.co.id – Sempat berada di level 4, Blora kini kembali masuk zona Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3. Hal itu berdasarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri nomor 35 tahun 2021.

Bupati Blora Arief Rohman mengatakan, pembatasan kegiatan masyarakat.akan disesuaikan dengan Surat Edaran (SE) terbaru. 

“Kita akan sesuaikan dengan SE terbaru termasuk Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah,” katanya, Selasa (24/8/21).

Diketahui, pada Selasa (17/8/21), Blora sempat geger lantaran posisinya dari PPKM level 3 naik menjadi PPKM level 4.

Kebijakan sudah terlanjur diumumkan oleh pemerintah setempat. Salah satunya adalah pemberlakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) sudah diizinkan.

Kini sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 35 tahun 2021 Blora kembali masuk ke PPKM level 3.

Mengikuti kabupaten/kota di Jawa Tengah yang telah masuk PPKM level 3. Masing-masing Kabupaten Wonosobo, Pekalongan, Magelang, Brebes, Pemalang, Grobogan, Tegal, Pati.

Selanjutnya, Kabupaten Banjarnegara, Batang, Rembang, Kabupaten Semarang, Kendal, Demak, Kota Semarang, Kota Pekalongan, Kabupaten Blora dan Temanggung.

Kabar menggembiranya, di wilayah eks Karesidenan Pati ada dua kabupaten yang masuk PPKM level 2, yakni Kabupaten Kudus dan Jepara.

Dari monitoring data Covid -19 Kabupaten Blora per Senin (23/08), angka kematian pasien Covid hanya satu orang.

Tambahan kasus baru 20 orang, kasus sembuh ada 21 orang. Tercatat pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit sebanyak 13 orang dan yang menjalani isolasi mandiri sejumlah 109 orang. 

Penulis: cr3/lam/Koran Lingkar Jateng
Editor: Galuh Sekar Kinanthi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *